Visi, Misi, dan Tujuan

Visi, Misi, dan Tujuan

VISI

Menjadi Program Studi Magister Teknik Mesin yang andal dan bertaraf internasional dalam kajian dan pengembangan rekayasa: Mekanikal, Konversi Energi, dan Manufaktur, demi peningkatan kualitas hidup dan peradaban.

MISI

  1. Menyelenggarakan pendidikan Magister Teknik Mesin berstandar internasional dengan mengedepankan teknologi yang ramah lingkungan dan berkesinambungan
  2. Mengembangkan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang ramah lingkungan berbasis teknologi untuk meningkatkan  kualitas kehidupan masyarakat
  3. Meningkatkan kompetensi dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa agar memiliki kemampuan intelektual, berbudi luhur dan berkarakter Trikrama Trisakti.

Visi dan Misi Program Studi Magister Teknik Mesin yang dirumuskan tersebut  menunjukkan bahwa sebagai institusi pendidikan terkemuka mempunyai cita-cita untuk memajukan bangsa melalui pendidikan tinggi sesuai standar internasional ASEAN University Network (AUN)  dalam upaya menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas dan berwawasan global yang berbudi luhur, unggul, dan mampu bersaing.

TUJUAN

  1. Memperkuat peran serta Program Studi Magister Teknik Mesin dalam  mewujudkan Fakultas Teknologi Industri menjadi fakultas yang andal dan berstandar internasional.
  2. Menghasilkan mahasiswa dan lulusan yang berkompeten di bidang Teknik Mesin, berbudi luhur sesuai dengan Trikrama Trisakti, dan berjiwa wirausaha berbasis teknologi.
  3. Menghasilkan publikasi karya ilmiah hasil penelitian dengan standar internasional dan menghasilkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang ramah lingkungan berbasis teknologi dan  berkelanjutan  untuk meningkatkan  kualitas kehidupan masyarakat.
  4. Penyelenggara pendidikan magister teknik mesin yang memiliki Dosen dan Tenaga Kependidikan yang kompeten dibidangnya, berbudi luhur dan berkarakter Trikrama Trisakti.    
Floatin Button